bilangan oksidasi P dalam PH3 ADALAH.?
Pertanyaan
1 Jawaban
-
1. Jawaban claramatika
Bilangan oksidasi P dalam senyawa PH₃ adalah -3. Biloks P dapat ditentukan menggunakan data biloks unsur lain. Biloks unsur lain tersebut adalah biloks unsur H.
Pembahasan
Bilangan oksidasi ( biloks ) adalah bilangan yang menunjukkan jumlah muatan negative atau positif dalam atom. Secara tidak langsung biloks juga melambangkan jumlah elektron yang dilepas atau diterima oleh suatu atom. Atom yang menerima elektron akan bermuatan negatif adapun atom yang melepas elektron akan bermuatan positif. Ada beberapa aturan bilangan oksidasi untuk menyelesaikan persoalan reaksi reduksi oksidasi berdasarkan bilangan oksidasi: Berikut beberapa aturan bilangan oksidasi yangd apat kalian gunakan sebagai dasar penentuan bilangan oksidasi unsur yang berlum diketahui.
1) Unsur bebas di alam memiliki biloks 0.
Contoh: Na, O₂, H₂, P₄, S₆, Fe, Ca, C
2) Ion memiliki biloks yang sama dengan nilai muatannya
Contoh:
Ag⁺ bilangan oksidasinya +1
Cu⁺ bilangan oksidasinya +1
Cu²⁺ bilangan oksidasinya +2
Na⁺ bilangan oksidasinya +1
3) Unsur logam dalam senyawa memiliki biloks positif
Contoh:
Biloks logam alkali (IA) = +1
Biloks logam alkali tanah (IIA) = +2
Biloks Al (IIA) = +3
4) Unsur fluor (F) dalam senyawa selalu memiliki biloks -1
5) Unsur hidrogen (H) memiliki biloks:
- Biloks umum H dalam senyawa adalah +1,
contoh: biloks H dalam HCl dan H₂SO₄
- Pada hibrida logam, H memiliki biloks -1
contoh: biloks H dalam NaH dan KH
6) Unsur oksigen (O) memiliki biloks:
- Biloks umum O dalam senyawa adalah –2
Contoh: biloks O dalam H₂O, Na₂O dan MgO
- Pada peroksida biloks O adalah –1
Contoh: biloks O dalam K₂O₂, H₂O₂, Na₂O₂, MgO₂
- Dalam superoksida biloks O adalah -½
Contoh: biloks O dalam KO₂ dan NaO₂
- Dalam senyawa F₂O bilangan oksidasi O = +2
7) Unsur Cl, Br, I, dalam senyawa biner (terdiri dari dua jenis atom) memiliki biloks -1
8) Biloks S pada senyawa biner (terdiri dari dua jenis atom) adalah -2
9) Total biloks atom penyusun suatu senyawa:
- Pada senyawa netral, total bilokal atomnya = 0
- Pada senyawa ion, total biloks atom penyusun sama dengan muatan ionnya
Pelajari lebih lanjut tentang redoks di: https://brainly.co.id/tugas/5848502.
Pada kasus di atas
Pada soal diketahui suatu senyawa yaitu PH₃. Adapun yang ditanyakan pada soal adalah bilangan oksidasi dari unsur P dalam senyawa tersebut.
Bilangan oksidasi dari unsur P dapat ditentukan dengan menggunakan data dari unsur lain. Unsur lain yang diketahui pada soal adalah unsur H yang memiliki bilangan oksidasi +1. Adapun total biloks dari senyawa tersebut sesuai dengan muatannya yaitu 0. Berikut penentuan biloks S dalam senyawa ion PH₃.
(b.o P) + 3 (b.o H) = 0
(b.o P) + 3 (+1) = 0
(b.o P )+ 3 = 0
b.o P = -3
Jadi dapat disimpulkan bilangan oksidasi dari unsur P dalam senyawa PH₃ adalah -3.
Pelajari lebih lanjut tentang penentuan biloks unsur dalam senyawa di: https://brainly.co.id/tugas/138342.
Detil jawaban
Kelas: X
Mapel: Kimia
Bab: Reaksi Redoks
Kode: 10.7.6
#AyoBelajar